Menulis blog untuk personal atau menulis di blog dengan tujuan komersil seperti para internet marketer atau pebisnis online ada cara dan tips tertentu? Kita bahas yuk dua-duanya!
Sepertinya gak perlu dibahas ya teknikal cara menulis di blog, kayaknya sudah pada tahu.. menulis di blog kan seperti kita menulis di Microsoft Word saja..
Yang jadi masalah justru malah kita suka bingung mau nulis artikel soal apa nih di blog?
Tentu saja hal pertama kembali kepada tujuan masing-masing,, Apa sih tujuan anda menulis blog?
Pertanyaan itu mungkin bisa mendobrak kebingungan anda untuk menulis artikel apa sekarang yang akan anda tulis di blog.
Blog Personal
Biasanya blog personal isinya sekedar curhat atau kisah apa yang telah kita alami di waktu yang telah kita lalui. Misalkan dengan tujuan.. ya hanya untuk mencurahkan isi hati saja, berbagi cerita dengan teman-teman. Jadi sepertinya menulis blog secara personal gak susah-susah amat.. tidak ada ketentuan-ketentuan baku.. bahasa yang anda gunakan juga bebas-bebas saja..
O iya cuma satu hal yang perlu anda ketahui, tips untuk menulis di blog, yaitu: tulis saja seperti anda berbicara kepada teman anda atau mungkin pacar anda.
Berikut ini kutipan dari blog personal teman saya…
Desember 30, 2008 Hujan yang terasa semakin besar semakin menguatkan niat saya untuk pulang saat itu. Entahlah, terasa sangat aneh dan tidak biasa. Bagi saya, (anak hilang) yang biasa jarang pulang (berhari-hari), walaupun jarak dari rumah ke tempat biasa beraktifitas tidak terlalu jauh. Konon menurut orang-orang tua, keluarlah dulu dari rumah dan kerjakan apa saja yang bisa kamu kerjakan, maka akan banyak manfaat datang kepadamu. Mungkin itu yang mendasari saya kenapa selalu beranjak dari rumah sejak pagi buta. Dan memang banyak sekali manfaat yang telah saya dapatkan…
Blog personal dengan sentuhan penulisan yang baik serta melibatkan emosi dan ekspresi diri juga bisa jadi kisah yang menarik untuk dibaca..
Blog Komersil para Internet Marketer atau Pebisnis Online
Sebelumnya, saya mau bilang dulu kalau saya ini belum bisa dibilang sebagai seorang professional di dunia blogging, juga Internet Marketer. Jadi cara dan tips menulis blog yang saya buat ini hanya berdasar pengalaman saja.
Ok, kita kembali bahas cara menulis blog. Menulis blog untuk keperluan komersil biasanya ada teknik seo-nya, inilah bedanya dengan blog personal. Berikut adalah beberapa tips menulis di blog yang ramah SEO:
1. Tentukan Tujuan? Para pebisnis online biasanya nge-blog punya tujuan tertentu.. misalkan untuk meningkatkan traffic ke blog, untuk menjual, dan tujuan-tujuan komersil lainnya.
2. Riset Kata Kunci. Kalau sudah punya tujuan lalu biasanya saya pergi ke Adword Keyword Tool untuk memastikan bahwa ada orang yang mencari apa yang akan saya tulis di blog. Tentu saja! Kalau saya mau jualan “baju” di internet saya harus pastikan dulu ada gak sih orang yang nyari “baju” di internet!
Caranya:
- Kunjungi Adword Keyword Tool
- Ketikkan kata kunci yang anda bidik
- Dan lihat hasilnya.. apakah ada orang yang akan mencari tulisan blog anda?

Kenapa harus riset kata kunci? Agar tulisan di blog kita bisa memenangkan posisi di search engine, sehingga orang yang mencari kata kunci yang kita bidik bisa kita dapat dari search engine.
3. Buat Judul yang Dicari. Seperti yang anda lihat ada beberapa kata kunci anak dari kata kunci “menulis blog” diantaranya:
- menulis di blog
- cara menulis blog
- tips menulis blog
- cara menulis di blog
- lomba menulis blog
Nah, dari beberapa keyword anak kunci itu kombinasikan untuk menjadi judul postingan anda. Misalkan “Cara dan Tips Menulis di Blog”.
4. Membuat Isi Blog (Content/Artikel). Buatlah artikel yang memuat katakunci-katakunci yang telah anda riset, pastikan antara judul dan isi artikel relevan dan mengandung kata kunci yang dibidik. Agar lebih ramah SEO, masukkan juga beberapa kata kunci anak, tapi jangan “brutal”, maksimal 5 kata kunci yang relevan.
5. Membuat Kalimat Pertama Isi Blog Anda. Ini hal yang menurut saya paling penting dan jarang sekali diketahui oleh orang! Yaitu, membuat kalimat pertama yang mengandung kata kunci utama dan menarik.
Kenapa kalimat pertama harus memuat kata kunci (keyword) utama? Karena kalimat yang mengandung kata kunci biasanya dijadikan description di search engine.

Perhatikan hasil pencarian keyword “Cowok Ganteng” di Google. Di posisi pertama definisinya dengan kalimat utuh dan cukup menarik untuk di klik.. berbeda dengan posisi ke tiga, deskripsi kalimatnya terpotong dengan … sehingga kuarang menarik.
Nah, lalu kenapa kalimat pertama postingan blog anda selain harus ada kata kunci juga harus menarik? Supaya orang yang nyari mengklik postingan anda di hasil pencariannya. Lebih ramah SEO bukan?
6. Lanjutkan isi Artikel dengan Informasi yang Berguna dan Memberikan Solusi. Ini hal yang menurut saya penting juga.. katakanlah artikel anda judulnya sudah oke, kalimat pertama ok dan mulai naik posisinya di search engine. Lalu orang klik artikel anda dan baca.. jika orang buka artikel anda dan mulai baca, tapi karena tidak menarik dan tidak menemukan solusinya maka orang tersebut akan close artikel anda dengan cepat. Lalu klik dan baca artikel lainnya di hasil pencarian search engine.
Saya tidak tahu algoritma search engine, tapi saya percaya Google bisa menghitung berapa lama pencari membuka artikel dari hasil pencarian di Google, jika sebentar Google mungkin akan menganggap bahwa artikel/content website tersebut tidak layak mendapatkan posisi di search engine.. lama-kelamaan posisinya di search engine akan diturunkan! Believe it or not!
7. Periksa Ulang Hasil Tulisan Blog Anda. Pastikan hasil tulisan di blog anda tidak ada kata yang salah, jika perlu buang kata-kata yang tidak berguna.
Ok, segitu dulu.. selamat menulis blog yang baik, ramah SEO dan berguna bagi orang lain 
sumber : http://anne-ahira.buku-profitable.com/blog/tag/teknik-seo/
Klik disini untuk melanjutkan »»